AYOJAMBI.ID - Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat Drs.H.Anwar Sadat,M.Ag sambut langsung kunjungan kerja dan silaturahmi Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Jambi dengan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat serta pergantian Ketua Pengadilan Agama Kuala Tungkal dan Syukuran Kenaikan Kelas Pengadilan Agama Kuala Tungkal dari Kelas 2 menjadi Kelas 1B, Kamis(29/09).
Kegiatan penyambutan yang dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati ini, turut dihadiri oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi beserta rombongan, Unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah, Hakim dan Panitera, Sekretaris Pengadilan Agama Kuala Tungkal, Para Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD serta tamu undangan lainnya.
Mengawali sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Kuala Tungkal Kelas 1B Syamsul Hadi,S.Ag, M.Sy sampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada Bupati Tanjung Jabung Barat beserta jajaran atas kenaikannya kelas ini.
Menurutnya, kenaikan kelas ini merupakan sesuatu yang menjadi kepercayaan, karena ini merupakan berkat terampilnya tangan-tangan keluarga besar Pengadilan Agama Kuala Tungkal.
Sementara itu, atas nama Pemkab Tanjab Barat Bupati Drs.H.Anwar Sadat,M.Ag sampaikan apresiasi atas koordinasi serta sinergi yang dilaksanakan pada hari ini, dimana silaturahmi ini memang sangat dibutuhkan pada saat ini.
Dalam hal ini, Bupati juga sampaikan terimakasih atas inovasi yang dilakukan oleh Pengadilan Agama termasuk juga kedepannya mungkin akan ada banyak persoalan yang harus dihadapi oleh Pengadilan Agama. Seperti, kekerasan terhadap anak, hak warisan, dan keputusan kejaksaan yang memutuskan perwalian antara anak dan ayah yang secara nasional itu ada di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.(ken)