Dandim 0419/Tanjab Dampingi Danrem Hadiri Apel Latihan Gabungan dan Simulasi Karhutla 2021

Dandim 0419/Tanjab Dampingi Danrem Hadiri Apel Latihan Gabungan dan Simulasi Karhutla 2021

Dandim 0419/Tanjab Dampingi Danrem Hadiri Apel Latihan Gabungan dan Simulasi Karhutla 2021
Dandim 0419/Tanjab Dampingi Danrem Hadiri Apel Latihan Gabungan dan Simulasi Karhutla 2021

AYOJAMBI.ID, TANJABTIM - Dandim 0419/Tanjab menghadiri kegiatan apel latihan gabungan dan simulasi kebakaran hutan dan Lahan (Karhutla) Tahun 2021 bertempat PT. Wira Karya Sakti (WKS) Distrik VII Desa Rantau Karya Kec.Geragai, Kab. Tanjab Timur, Rabu (24/3) dengan Tema "Melalui Latihan Gabungan Kita Tingkatkan Sinergitas Agar Selalu Tangguh Menghadapi Bencana".

Adapun Petugas Apel Siaga dan Pelatihan Bersama Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan yakni Pimpinan Apel Pejabat Gubernur Jambi Dr. Hari Nur Cahaya Murni, M.SI, Komandan Apel Danramil 419-01/Muara Sabak Kapten Inf. Rudi Chandra Marpaung.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI. M. Zulkifli S.I.P, MM, Sekda Prov. Jambi Sudirman, SH. MH, Dir Samapta Polda Jambi AKBP Yohanes Wong Niti Harto Negoro, SIK, Dandim 0419/Tanjab Letkol Inf. Erwan Susanto, S.I.P, Bupati Tanjab Timur Romi Haryanto, SE, Kepala BNPB Prov. Jambi Bachyuni Deliyansah, S.H,M.H, Pabung 0419/Tanjab Mayor Inf. Marlianus Pasae, Kapolres Tanjab Timur diwakilkan oleh Kapolsek Geragai Akp Hardi, MH, Anggota BPBD Prov. Jambi, serta Anggota Manggala Agni.

Dalam Sambutannya, Pj Gubernur Jambi mengatakan Kegiatan latihan gabungan penanganan Karhutla ini dipandang sangat penting, karena bertujuan untuk menyiapkan seluruh unsur/stakeholder terkait dalam penanganan Karhutla guna mengambil peran aktif yang terkoordinasi pada saat pencegahan terhadap potensi Karhutla maupun tindakan lapangan bila terjadi Karhutla.

Presiden Republik Indonesia, Bapak Joko Widodo di Istana Negara pada tanggal 22 Februari dan 3 Maret 2021 memberikan arahan terhadap Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan diantaranya.

a.Prioritaskan upaya pencegahan melalui deteksi dini, monitoring areal rawan hotspot, dan pemantauan kondisi harian lapangan.

b. Infrastruktur monitoring dan pengawasan harus sampai bawah. libatkan Babinsa, Babinkaptibmas, kepala desa dalam penanganan karhutla. Ajak tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk memberikan edukasi terus-menerus kepada masyarakat.

c. Cari solusi yang permanen agar korporasi dan masyarakat membuka lahan dengan tidak membakar

d. Penataan ekosistem gambut dalam kawasan hidrologi gambut harus terus dilanjutkan

e. Jangan biarkan api membesar, harus tanggap dan jangan terlambat, sehingga api sulit dikendalikan

f. Langkah penegakan hukum dilakukan tanpa kompromi, berikan sanksi yang tegas sehingga ada efek jera.

Dandim 0419/Tanjab, Letkol Inf Erwan Susanto usai kegiatan menyampaikan Apel Siaga dan Pelatihan Bersama Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan bertujuan untuk meningkatkan Sinergitas Penanggulangan Bencana seluruh Instansi dan pihak yang terkait guna mencegah terjadinya kebakaran di wilayah Provinsi Jambi.

"Pelaksanaan Latihan Gabungan Penanganan Karhutla dimulai Tanggal 23 - 25 Maret 2021. Kegitan ini sangat penting guna mengambil peran aktif yang terkoordinasi pada saat pencegahan terhadap potensi Karhutla maupun tindakan lapangan bila terjadi Karhutla," pungkas Letkol Erwan. (put)



Related Articles