Pastikan Anggota Tidak Terlibat Judi Online, Danramil Tungkal Ilir Kumpulkan HP Prajurit

Pastikan Anggota Tidak Terlibat Judi Online, Danramil Tungkal Ilir Kumpulkan HP Prajurit

Pastikan Anggota Tidak Terlibat Judi Online, Danramil Tungkal Ilir Kumpulkan HP Prajurit
Pastikan Anggota Tidak Terlibat Judi Online, Danramil Tungkal Ilir Kumpulkan HP Prajurit

AYOJAMBI.ID, TANJABBAR - Danramil 419-03/Tungkal Ilir, Kapten Inf Safri Napitupulu kumpulkan semua HP Prajurit untuk memastikan tidak terlibat judi Online, serta memberikan penekanan tentang bahaya Judi Online dalam Jam Komandan kepada prajurit Koramil 419-03/Tungkal Ilir, Kamis (18/7/24)

Kegiatan ini bertujuan untuk memeriksa dan mengawasi penggunaan HP prajurit guna mencegah keterlibatan dalam judi online. Hal ini dilakukan untuk menjaga integritas satuan dan mencegah dampak negatif yang diakibatkan oleh aktivitas tersebut.

Kapten Inf Safri Napitupulu menekankan pentingnya menjauhi judi online. "Keterlibatan dalam judi online dapat merusak hubungan dengan keluarga dan lingkungan, serta mencemarkan nama baik satuan, khususnya TNI," ujarnya. 

Ia juga mengingatkan bahwa judi online dapat menyebabkan depresi, memburuknya kondisi keuangan, dan memicu tindakan kriminal.

"Kita harus menjaga diri dari aktivitas yang merusak ini demi kebaikan kita bersama," tegasnya.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit Koramil 419-03/Tungkal Ilir. Semua anggota diharapkan memahami dan mengikuti penekanan yang diberikan serta berkomitmen untuk menjauhi judi online.

Diharapkan seluruh prajurit Koramil 419-03/Tungkal Ilir dapat memahami bahaya dan dampak negatif dari judi online serta berkomitmen untuk menghindari aktivitas tersebut, menjaga nama baik satuan, dan memastikan kesejahteraan pribadi dan keluarga.(*/Dim)


Related Articles